Tentang Gastritis (sakit Maag/radang lambung)

Gastritis adalah proses inflamasi pada lapisan mukosa dan submukosa lambung sebagai mekanisme proteksi mukosa apabila terdapat akumulasi bakteri atau bahan iritan lain. Proses inflamasi dapat bersifat akut, kronis, difus, atau lokal.



Keluhan yang sering
Pasien datang ke dokter karena rasa nyeri dan panas seperti terbakar pada perut bagian atas (ulu hati). Keluhan mereda atau memburuk bila diikuti dengan makan, mual, muntah dan kembung.


Faktor Risiko
1. Pola makan yang tidak baik: waktu makan terlambat, jenis makanan pedas, porsi makan yang besar
2. Sering minum kopi dan teh
3. Infeksi bakteri atau parasit
4. Pengunaan obat analgetik dan steroid
5. Usia lanjut
6. Alkoholisme
7. Stress
8. Penyakit lainnya, seperti: penyakit refluks empedu, penyakit autoimun, HIV/AIDS, Chron disease

Bagaimana cara Mencegah
Untuk mencegah terjadinya gangguan asam lamung perlu menghindari faktor pemicu terjadinya keluhan, antara lain dengan makan tepat waktu, makan sering dengan porsi kecil dan hindari dari makanan yang meningkatkan asam lambung atau perut kembung seperti kopi, teh, makanan pedas dan kol. Pencegahan ini sangat bergantung sekali dengan penderita itu sendiri. Penderita yang berhati-hati dan taat dalam diet makanannya akan lebih jarang mengalami keluhan yang berulang.

Prognosis (harapan kesembuhan) sangat tergantung pada kondisi pasien saat datang, komplikasi, dan pengobatannya. Umumnya prognosis gastritis adalah baik/bisa disembuhkan, namun dapat terjadi berulang bila pola hidup tidak berubah.

0 Response to "Tentang Gastritis (sakit Maag/radang lambung)"